berita-seputar-pengadilan

MOBIL LAYANAN KELILING PA KENDAL RESMI DIBUKA

WhatsApp Image 2020 07 19 at 19.29.36

Jum’at, 17 Juli 2020 bertempat di Aula Kantor Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal, Ketua Pengadilan Agama Kendal Kelas I A membuka secara resmi Sidang Keliling dan Mobil Layanan Keliling. Peluncuran layanan keliling dihadiri Forkopincam Kecamatan Sukorejo, perwakilan UPTD Kecamatan Sukorejo serta 18 (delapan belas) Kepala Desa di KecamatanSukorejo, acara tersebut dilaksanakan sesuai protokol kesehatan (Covid 19).

Dalam sambutannya Ketua PA Kendal Kelas I A “Drs. Kholis, M.H.,” mengatakan, mobil layanan keliling tersebut merupakan inovasi PA Kendal yang bertujuan untuk mendekatkan layanan Pengadilan Agama kepada masyarakat. Mobil Layanan keliling dibuka di dua lokasi yakni di Kantor Kecamatan Sukorejo untuk melayani warga di Sukorejo, Pageruyung, Patean, dan Plantungan. Satu lagi di Kantor Balai Desa Bebengan, Kecamatan Boja dengan jangkauan warga dari Singorojo, Boja, dan Limbangan. ‘’Warga bisa mendaftarkan perkara maupun mengambil produk seperti akta cerai dan salinan putusan atau penetapan,’’ tuturnya.

WhatsApp Image 2020 07 20 at 08.18.23

Beliau mengatakan, layanan mobil keliling itu, bisa menghemat waktu dan biaya warga yang ingin mengurus di PA Kendal. Mereka tidak perlu jauh-jauh datang ke Kantor PA Kendal, tetapi cukup memanfaatkan layanan tersebut. ‘’Kami juga memberikan layanan sidang keliling di dua tempat itu. Layanan itu merupakan yang pertama di lingkungan Peradilan Agama di Jateng,’’ ucapnya

Dan juga Warga yang ingin memanfaatkan layanan mobil keliling itu, supaya mendaftarkan diri melalui link bit.ly/mobilkeliling maksimal H-1. Dengan syarat Pengambilan produk tidak boleh diwakilkan, menunjukkan identitas asli yang masih berlaku, dan membayar biaya PNBP. ‘’Link akan ditutup setiap Kamis pukul 13.00 setiap minggunya,’’ jelasnya.

WhatsApp Image 2020 07 19 at 19.29.36 1

Pada hari tersebut didapat 4 (empat) orang yang mendaftarkan perkara dan 3 (tiga) orang yang mengambil produk pengadilan masing-masing 3 (tiga) pendaftar, 2 (dua) mengambil akta cerai dan salinan putusan di Sukorejo dan 1 (satu) pendaftar, 1 (satu) mengambil akta cerai dan salinan putusan di Boja, Dalam kesempatan tersebut secara simbolis Panitera PA Kendal Kelas I A “H. Mohammad Dardiri, S.H., M.H., melakukan penyerahan akta cerai dan salinan putusan kepada penerima layanan mobil keliling di Sukorejo disaksikan Ketua PA Kendal.

APLIKASI APLIKASI PENDUKUNG PENGADILAN AGAMA KENDAL

abs jdih lpse perpus simkara  
direktori komdanas pengaduan sikep sipp