berita-seputar-pengadilan

WhatsApp Image 2021 12 29 at 3.32.18 PM

Sebagai salah satu wujud syukur atas diraihnya penghargaan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dari Kemenpan RB di tahun 2021 ini, Pengadilan Agama Kendal mengadakan acara tumpengan pada hari Rabu, 29 Desember 2021, bertempat di selasar lantai 2 Kantor Pengadilan Agama Kendal.

Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua, Hakim, Pegawai, dan PPNPN Pengadilan Agama Kendal. Acara tumpengan yang dipandu oleh Bapak Sundoro Ady Nugroho selaku MC dimulai pada pukul 11.00 WIB. Dalam acara tersebut terlihat bapak Abdul Aziz, salah satu Hakim di PA Kendal memberikan pengajian singkat serta memimpin doa bersama. Acara kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Wakil Ketua, Bapak Abdul Rahim dan diberikan kepada salah satu PPNPN, yaitu Sdr. Muh. Fahriza Ul Haq, yang merupakan salah satu admin area tim ZI PA Kendal.

WhatsApp Image 2021 12 29 at 4.01.45 PM

Acara ditutup dengan makan bersama. Duduk lesehan beralaskan tikar, seluruh Hakim, Pegawai, dan PPNPN menikmati nasi tumpeng dengan menggunakan pincuk dari kertas minyak. Sederhana memang, namun suasana keakraban sangat terasa. WBK Pasti, WBBM Bisa, yes...yes...yes ..

APLIKASI APLIKASI PENDUKUNG PENGADILAN AGAMA KENDAL

abs jdih lpse perpus simkara  
direktori komdanas pengaduan sikep sipp