berita-seputar-pengadilan

Mendekati akhir bulan pertama tahun 2022, Pengadilan Agama Kendal melaksanakan pemeriksaan setempat (Descente) untuk 2 perkara dengan lokasi yang berbeda. Lokasi pertama adalah di desa tratemulyo kecamatan weleri yang dipimpin oleh Ketua Majelis Drs. MUH YAZID YOSA, S.H., M.H.. Descente yang dimulai pukul 09.18 WIB tersebut dilakukan dengan memeriksa objek sengketa berupa 1 rumah dan toko serta 3 unit sepeda motor. Jenis perkara yang diperiksa adalah. Cerai Gugat Komulasi Harta Bersama.

IMG 20220128 WA0011

Lokasi yang kedua adalah di Desa Pucakwangi Kecamatan Pageruyung dimana perkara yang diperiksa adalah Gugatan Waris. Adapun objek yang diperiksa berupa sebidang tanah pekarangan dan sawah. Pemeriksaan yang dimulai pada pukul 09.00 WIB ini diketuai oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Kendal, Drs. H. ABDUL RAHIM, M.H.. Pemeriksaan dilakukan untuk mencocokkan data yang masuk ke pengadilan dengan objek riil yang disengketakan, meliputi batas-batas wilayah, luasan, kepemilikan dan keberadaan objek sengketa.

IMG 20220128 WA0012

APLIKASI APLIKASI PENDUKUNG PENGADILAN AGAMA KENDAL

abs jdih lpse perpus simkara  
direktori komdanas pengaduan sikep sipp