berita-seputar-pengadilan

Ba'da ashar dimana aktivitas pegawai rata-rata bersiap untuk pulang kantor, rupanya tidak bagi mahasiswa yang sedang PPL di PA Kendal. Sore itu, Senin 15 Agustus 2022 bertempat di Ruang Sidang 1 dan Ruang Sidang 2 tampak para mahasiswa sedang melakukan praktek persidangan atau sidang semu. Kegiatan ini merupakan salah satu agenda yang wajib dilakukan di penghujung waktu PPL menjelang penarikan.

WhatsApp Image 2022 08 16 at 8.47.01 AM

PPL UIN Abdurrahman Wahid Pekalongan

Adalah mahasiswa PPL dari Universitas Sultan Agung Semarang yang menggunakan Ruang Sidang 2 untuk praktek kali ini, dan mahasiswa PPL UIN Abdurrahman Wahid Pekalongan yang memakai Ruang Sidang 1. Kedua kelompok mahasiswa ini terlihat bersungguh-sungguh melakukan simulasi persidangan. Hal ini terlihat dari skrip sekaligus berkas persidangan yang telah disiapkan. Bahkan tanpa hakim pembimbing pun, semangat mereka untuk melakukan persidangan semu tidak diragukan lagi. Sampai dengan pukul 18.00 WIB aktivitas para mahasiswa tersebut belum menunjukkan tanda-tanda selesai.

WhatsApp Image 2022 08 16 at 8.47.01 AM 1

PPL Universitas Sultan Agung Semarang

APLIKASI APLIKASI PENDUKUNG PENGADILAN AGAMA KENDAL

abs jdih lpse perpus simkara  
direktori komdanas pengaduan sikep sipp