berita-seputar-pengadilan

Adalah materi pembinaan pada apel pagi yang diselenggarakan di Pengadilan Agama Kendal, Senin 26 September 2022. Maksud dari judul di atas adalah predikat WBK atas pembangunan Zona Integritas merupakan sesuatu yang harus terus diimplementasikan, dipertahankan, bahkan ditingkatkan karena memiliki konsekuensi pencabutan apabila terjadi pelanggaran pada norma ZI dan Reformasi Birokrasi. Wakil Ketua PA Kendal, Miftahul Huda, S.Ag. selaku pembina apel yang dimulai pukul 07.45 WIB pagi tadi juga menyampaikan bahwa predikat WBK haruslah dijaga karena tidak semua instansi mempunyai kesempatan untuk meraihnya, mengingat banyaknya tahapan yang harus dilalui dalam masa penilaian.WhatsApp Image 2022 09 26 at 9.16.25 AM

Seperti biasanya, apel pagi di PA Kendal dilaksanakan di halaman kantor dengan dipandu oleh petugas yang telah ditunjuk. Susunan petugas dalam setiap kegiatan apel pagi yang diikuti oleh semua pegawai baik hakim, PNS, maupun PPNPN adalah sebagai berikut: protokol, komandan apel, pembina apel, pembaca 10 budaya malu, dan pembaca 8 nilai utama MA RI sekaligus yel-yel PA Kendal. Para petugas tersebut telah ditunjuk dan ditetapkan dalam Jadwal Petugas Apel. Alasan mengapa apel pagi harus dilaksanakan adalah merujuk pada Surat Edaran Dirjen Badilag No. 0618/DJA/PS.00/II/2019 tanggal 20 Februari 2019 tentang penegakan disiplin di lingkungan peradilan agama untuk melaksanakan apel pagi pada setiap hari Senin dan apel sore pada setiap hari Jum'at bagi seluruh pegawai peradilan.

WhatsApp Image 2022 09 26 at 9.13.57 AM

 

APLIKASI APLIKASI PENDUKUNG PENGADILAN AGAMA KENDAL

abs jdih lpse perpus simkara  
direktori komdanas pengaduan sikep sipp